SEKILAS


PNPM Mandiri Perdesaan adalah Program untuk mempercepat penanggulangan kemiskinanan secara terpadu dan berkelanjutan. Pendekatan PNPM Mandiri Perdesaan merupakan pengembangan dari Program PPK yang selama ini dianggap berhasil. Beberapa keberhasilan adalah berupa penyediaan lapangan kerja dan pendapatan bagi kelompok rakyat miskin, efisiensi dan efektifitas kegiatan, serta berhasil menumbuhkan kebersamaan dan partisipasi masyarakat.

PNPM Mandiri Perdesaan berupaya mempertajam visi dan meningkatkan pencapaian misi PPK. Visi PNPM mandiri perdesaan adalah tercapainya kesejahteraan dan kemandirian masyarakat miskin perdesaan. Misi PNPm Mandiri Perdesaan adalah :

  1. Peningkatan kapasitas masyarakat dan kelembagaannya
  2. Pelembagaan system pembangunan partisipasif
  3. Pengefektifan fungsi dan peran pemerintah local
  4. Peningkatan kualitas dan kuantitas sarana dan prasaran dasar masyarakat 
  5. Pengembangan jaringan kemitraan dan pembangunan.
Dalam rangka melaksanakan visi dan misi PNPM Mandiri Perdesaan, strategi yang dikembangkan yaitu menjadikan rumah tangga miskin (RTM) sebagai kelompok sasaran dan penguatan system pembangunan partisipasif serta mengembangkan kelembagaan kerjasama antar desa 

GAMBARAN UMUM KECAMATAN 

Kecamatan Tanjungmedar Kabupaten Sumedang merupakan satu kecamatan pamekaran dari Kecamatan Tanjungkerta yang usianya baru mencapai 10 tahun di Kabupaten Sumedang. Infrastruktur jalan dan jembatan yang rusak berat dan desa yang berjauhan adalah ciri khas yang melekat dari kecamatan ini. Namun demikian, pada dasarnya kecamatan ini memiliki potensi yang cukup besar diantaranya, potensi pertanian dan hutan. Pada bulan-bulan terakhir ini sedang berlangsung suatu penelitian yang diproyeksikan bahwa di kecamatan ini ada potensi sumber gas yang kemudian pengelolaannya akan diserahkan pada orang yang entah berantah asalnya (bukan pengelola pribumi / Indonesia).

Kecamatan Tanjungmedar terletak di sebelah Utara Kabupaten Sumedang, dengan jarak kurang lebih 25 km dari kota Sumedang dengan Luas Wilayah : 1.061. 953 Ha.

Batas Administrasi Kecamatan adalah : Sebelah Utara Kecamatan Surian, Sebelah Timur Kecamatan Tanjungkerta, Sebelah Selatan Kecamatan Rancakalong dan Sebelah Barat Kecamatan Tanjungsiang Kabupaten Subang.

Kecamatan Tanjungmedar terdiri dari 9 desa, 26 kedusunan, desa-desa yang termasuk wilayah Kecamatan Tanjungmedar, yaitu : Desa Cikaramas dengan luas wilayah 774 Ha, terdiri dari dua dusun, Desa Wargaluyu dengan luas wilayah 350. 626 Ha, terdiri dari tiga dusun, Desa Jingkang dengan luas wilayah 10. 990 Ha, terdiri dari lima dusun, Desa Kamal dengan luas wilayah 1. 335 Ha, terdiri dari lima dusun, Desa Kertamukti dengan luas wilayah 10. 026 Ha terdiri dari tiga dusun, Desa Tanjungwangi dengan luas wilayah 188. 384 Ha, terdiri dari dua dusun, Desa Sukamukti dengan luas wilayah 269. 021 Ha, terdiri dari dua dusun, Desa Sukatani dengan luas wilayah 200. 065 Ha, terdiri dari tiga dan Desa tanjungmedar dengan luas wilayah 30. 731 Ha, terdiri dari tiga dusun. 

Jumlah Penduduk Kecamatan Tanjungmedar sebanyak 26. 895 Jiwa terdiri dari Laki-laki 13. 605 jiwa, perempuan 13. 290 jiwa dan Jumlah Kepala Keluarga sebanyak 8186 KK.

PNPM Mandiri Perdesaan diasumsikan sebagai salah satu solusi dalam membangun kecamatan ini melalui pendekatan pemberdayaan masyarakat atau pengembangan kemandirian masyarakat melalui strategi dan prinsip-prinsip yang cukup ideal. Sehingga menuntut semua pihak, terutama fasilitator dalam mengoptimalkan program yang tidak hanya berorientasi kepada penyerapan dana, pencapaian tahapan-tahapan program dan efisien waktu, namun lebih kepada bagaimana masyarakat benar-benar menyadari subtansi program yang mengaja mereka untuk lebih cerdas, partisipatif, gotongroyong guna mencapai kemajuan secara kolektif sehingga mencapai ending program yakni mandiri.  KondisiGeografis

Kecamatan Tanjungmedar terdiri dari 9 desa, 26 kedusunan ,desa-desa yang termasuk wilayah Kecamatan Tanjungmedar, yaitu : Desa Cikaramas dengan luas wilayah 774 Ha, terdiri dari dua dusun, Desa Wargaluyu dengan luas wilayah 350. 626 Ha, terdiri dari tiga dusun, Desa Jingkang dengan luas wilayah 10. 990 Ha, terdiri dari lima dusun, Desa Kamal dengan luas wilayah 1. 335 Ha, terdiri dari lima dusun, Desa Kertamukti dengan luas wilayah 10. 026 Ha terdiri dari tiga dusun, Desa Tanjungwangi dengan luas wilayah 188. 384 Ha, terdiri dari dua dusun, Desa Sukamukti dengan luas wilayah 269. 021 Ha,terdiri dari dua dusun, Desa Sukatani dengan luas wilayah 200. 065 Ha, terdiri dari tiga dan Desa tanjungmedar dengan luas wilayah 30. 731 Ha, terdiri dari tiga dusun. 

KONDISI KEPENDUDUKAN

Jumlah Penduduk Kecamatan Tanjungmedar sebanyak 26. 895 Jiwa terdiri dari Laki-laki 13. 605 jiwa, perempuan 13. 290 jiwa dan Jumlah Kepala Keluarga sebanyak 8186 KK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar